PUDING KACANG HIJAU MOKA LEZAT

Yuuuhuu...siapa yang suka puding?? atau yang suka kacang hijau??

hehe..ini aku kasih resep Puding Kacang Hijau Moka ..
monggo....

Bahan:
- Kacang hijau kering 150 gr
- Daun pandan 1 lbr, dipotong-potong
- Gula pasir 50 gr
- Gula merah 100 gr
- Agar-agar bubuk 1 bungkus 
- Susu segar 400 ml 



Bahan untuk Saus Moka:
- Susu moka 250 ml, siap minum
- Kuning telur 1 butir, dikocok

Cara Membuatnya:
  1. Kacang hijau direndam sampai mengembang. Lalu tiriskan.
  2. Daun panda direbus dengan air secukupnya hingga lunak dan airnya tersisa 200 ml.
  3. Lau tuangkan ke dalam mangkuk, blender sampai lembut.
  4. Terus tuangkan dalam panci, lalu beri agar-agar dan gula.
  5. Direbus sampai mendidih dan mengental. Angkat.
  6. Adonan dituang ke dalam loyang dan dinginkan.
  7. Untuk Saus Moka: Susu direbus sampai panas.
  8. Ambil sedikti susu panas, aduk dengan telur kocok hingga rata.
  9. Lalu dituangkan kembali ke dalam adonan agar-agar, masak sampai mendidih dan kental.
  10. Angkat, dinginkan. Dan puding siap disajikan sama sausnya.
Previous
Next Post »